GEDONGTATAAN, WII – Dalam rangka menciptakan situasi kondusif menjelang pemilihan kepala daerah Kabupaten Pesawaran, Sat Binmas Polres setempat mengunjungi Sekretariat Pembela Kesatuan Tanah Air (Pekat) Kabupaten Pesawaran di Desa Gedongtataan, Kecamatan Gedongtataan, Jum’at (11/9).
“Kegiatan silahturahmi ini dilakukan ke beberapa Ormas yang ada di Pesawaran, untuk membantu menciptakan suasana kondusif menjelang pilkada nanti,” kata Bripka Aldias dari Sat Binmas Polres Pesawaran.
Ia mengatakan, kegiatan silahturahmi ini diharapkan dapat menciptakan kondisi yang kondusif menjelang pilkada serentak pada 9 Desember nanti.
“Supaya tercapai pilkada yang aman dan damai sejuk serta hasilnya dapat di terima masyarakat, itu semua tujuan kita,” ungkap dia.
Sementara itu Ketua Ormas Pekat Kabupaten Pesawaran Herwan Basir, mengatakan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi dan merasa bangga terhadap Polres Pesawaran yang telah bersedia mengunjungi Kantor Ormas Pekat tersebut.
“Ormas Pekat siap membantu jajaran Polres Pesawaran menjaga Kondusifitas wilayah dalam pelaksana pilkada di Bumi Andan Jejama ini, kami juga selalu menghimbau kepada segenap anggota kami di Pekat Pesawaran agar ikut secara aktif mendukung kinerja kepolisian dalam menjaga keamanan dan juga kedamaian menjelang pilkada, saat pilkada maupun sesudah pilkada,” papar dia. (Ded/WII)