Dukungan Penuh PP Pesawaran Untuk Kemenangan Dendi-Marzuki

  • Bagikan

MARGAPUNDUH, WAKTUINDONESIA – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran Dendi-Marzuki kembali mendapat dukungan penuh dari Organisasi Pemuda Pancasila Kabupaten Pesawaran.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Pesawaran Murni Achmadi saat dirinya melantik Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Marga Punduh dan Kecamatan Punduh Pidada.

Murni menegaskan wajib bagi kader Pemuda Pancasila memberikan dukungan kepada pasangan calon Dendi-Marzuki.

“Kader-kader diwakilkan oleh Ketua-ketua PAC memutuskan untuk mendukung Dendi Ramadhona dan Marzuki nomor urut 02. Dan itu sudah kita putuskan, sesuai dengan moto dalam organisasi kita, sekali layar terkembang surut kita berpantang artinya kalau kita mengucap tidak bisa lagi lain dimulut lain dihati,” pungkas Murni, Sabtu (28/11).

Ia mengatakan Dendi Ramadhona sebagai Ketua Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) PP, mencalonkan diri pada Pilkada Pesawaran 2020.

“Maka tidak ada kata lain bagi kita untuk tidak memberikan dukungan penuh kepada kader PP yang mencalonkan diri menjadi calon Bupati,” tegasnya.

Lebih lanjut Murni menyampaikan dukungan dan doanya juga kepada Ryco Menoza selaku Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) PP Provinsi Lampung yang pada tahun ini, juga mencalonkan diri sebagai Wali Kota Bandar Lampung.

“Ryco Menoza juga mencalonkan diri sebagai calon Walikota Bandar Lampung, sebagai masyarakat Pesawaran kita tidak mungkin memberikan suara untuk memilih, tapi rasa kekeluargaan sebagai keluarga besar PP, mari kita berikan doa kepada beliau agar sukses jadi Walikota Bandarlampung,” harapnya.

Mengakhiri sambutannya, Murni berikan ucapan selamat kepada dua Ketua PAC PP yang baru saja dilantik.

“Sekali lagi selamat kepada dua Ketua PAC PP yang baru dilantik, semoga PP di dua kecamatan ini dapat memberikan manfaat, khusus bagi masyarakat dua kecamatan Marga Punduh dan Punduh Pedada, maupun bagi masyarakat Kabupaten Pesawaran pada umumnya,” tutupnya.(rob/apr/WII)

BACA JUGA:  Bupati Lampung Barat Tanggapi PM 2 Periode: Pilkada 2024 Masih Jauh
  • Bagikan