PT Sidomuncul Prospek Lirik Tanaman Herbal di Mesuji

  • Bagikan

MESUJI, WAKTUINDONESIA – PT Sidomuncul menggelar kunjungan kerja ke Kabupaten Mesuji, Lampung, dalam rangka sosialisasi tanaman herbal berlangsung di Desa Bukoposo, Kecamatan Wayserdang, Selasa (2/3/21).

Sekretaris Dinas Kesehatan (Sejdiskes), Indar Sulistiawati, kepada waktuindonesia.id, mengatakan kunjungan PT Sidomuncul ke Mesuji ini tidak lain hanya sosialisasi terkait tanaman herbal yang ada di Kabupaten Mesuji salah satunya di Desa Bukoposo.

Mesuji saat ini memilik tanaman herbal seperti tanaman jahe merah dan tanaman obat lainnya.

“Mudah-mudahan dengan adanya sosialisasi dari PT Sidomuncul ini tanaman herbal yang ada di Mesuji masuk dalam prioritas PT tersebut, hingga kedepannya bisa lebih di galakan lagi ke masyarakat Mesuji umumnya,” katanya.

Ia berharap dengan adanya kunjungan dari PT Sidomuncul, tanaman herbal, seperti tanaman jahe merah yang dimiliki saat ini memenuhi standar pihak PT tersebut.

“Sehingga ke depan kita bisa melakukan MoU dengan produk produk herbal yang akan kita galakan ini,” tutupnya. (fan)

BACA JUGA:  Tak Puas dengan Surat Ketetapan Pajak? Ini Urutan Upaya Hukum yang Bisa Ditempuh
  • Bagikan