PT Astra Lampung Tanam 1000 Bibit Mangrove Di Teluk Pandan

  • Bagikan

TELUK PANDAN, WAKTUINDONESIA – Memperingati hari jadi ke 65 tahun dan memperingati hari lingkungan hidup sedunia, PT. Astra Internasional wilayah Lampung melakukan aksi penanaman 1000 bibit mangrove di Petengoran Desa Gebang Kecamatan Teluk Pandan Kabupaten Pesawaran.

Koordinator Wilayah PT. Astra Internasional Lampung, Helmi Yansyah, mengatakan dalam kegiatan penanaman bibit mangrove tersebut pihaknya menggandeng UPTD KPHK Tahura WAN Abdulrahman dan Pelestari Mangrove Petengoran.

“Hari ini PT Astra Internasional melakukan penanaman bibit mangrove. Hal ini sesuai dengan tema HUT yang ke-65, yakni mengangkat tema tentang lingkungan sekaligus memperingati Hari Lingkungan Sedunia,” kata Helmi, Senin 6 Juni 2022.

Dirinya menjelaskan, khusus untuk di Wilayah Lampung, aksi penanaman seribu pohon bibit mangrove kami pusatkan di Petengoran dengan melibatkan UPTD KPHK Tahura WAN Abdulrahman dan Pelestari Petengoran.

“Sebelum kami menentukan penanaman 1.000 bibit mangrove di Petengoran, kami terlebih dahulu melakukan observasi kemudian tertarik untuk melakukan aksinya di Petengoran. tentunya untuk memberikan support kepada kelompok pelestari Mangrove dan nelayan disekitarnya,” ujar dia.

Sementara itu, UPTD KPHK Tahura WAN Abdul Rahman yang diwakilkan Kasi Perlindungan KSDAE Pemberdayaan Masyarakat, Agus Riyanto sangat mengapresiasi PT. Astra Internasional Gruop yang telah peduli dengan lingkungan di Kabupaten Pesawaran khususnya dan Provinsi Lampung pada umumnya.

“Saya sangat mengapresiasi kepada PT. Astra Group yang telah peduli dengan aksi penanaman seribu bibit mangrove. Semoga kegiatan ini berkelanjutan dan dilakukan secara kontinyu,” kata dia.

Sementara itu, Ketua Kelompok Pelestarian Mangrove Petengoran Toni Yunizar menyampaikan ucapan terimakasih kepada PT Astra Internasional Group yang telah melakukan aksi penanaman 1000 bibit pohon Mangrove di Petengoran.

“Terimakasih kepada PT Astra Group yang sudah melakukan aksi alam dan Launching Perahu Nelayan. Semoga akan bertambah aksi-aksi alam lainnya yang dilakukan disekitaran Pesisir Lampung dan menjadi perhatian kita bersama,” pungkasnya

BACA JUGA:  Puncak Haornas ke-40, Pemkab Pesawaran Gelar Senam Lampung Berjaya

(WII)

 

  • Bagikan