Curup Jepun
WAYKANAN, WAKTUINDONESIA –
Wisata air memang tidak pernah ada matinya. Hampir di setiap tempat dan wilayah Kabupaten Way Kanan selalu memanjakan pengunjung atau turis dengan wisata air.
Jika dalam kota atau wilayah itu tidak ada wisata air, maka pemerintah akan mengusahakan untuk membuatnya menjadi wisata air buatan seperti kolam renang lengkap dengan berbagai wahananya.
Diambil dari berbagai sumber jurnalis waktuindonesia.id Waykanan merangkum lima objek wisata air di Waykanan yang paling banyak di kunjungi libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (Nataru).
Di kabupaten itu, wisata air yang paling terkenal adalah air terjunnya. Hampir di setiap daerahnya memiliki air terjun nan indah. Kini Way Kanan memiliki banyak air terjun yang mulai ditemukan dan dianggap masih suci karena jarang disambangi para turis mancanegara.
Namun tidak melulu pantai yang dapat dijadikan untuk berwisata, masih banyak wisata air lainnya yang juga tak kalah menyenangkan.
Berikut daftar lima objek wisata air di Way Kanan yg paling banyak Dikunjungi
1 CURUP GANGSA
Curup Gangsa terletak di Kampung Kotaway, Kecamatan Kasui, Kabupaten Way Kanan, Lampung. Air terjun ini menjadi salah satu wisata andalan Way Kanan selain Air Terjun Putri Malu, Curup Kereta, dan wisata-wisata baru yang akan dibuka.
Dari Bandar Lampung, lokasi wisata ini dapat ditempuh sekitar 4 hingga 5 jam melalui jalan Lintas Sumatera tengah. Lalu masuk lagi ke dalam menyusuri kampung-kampung dan beberapa perkebunan selama satu jam.
2 CURUP JEPUN
Wisata tersebut dinamai Curup Jepun terletak di Dusun Sumber Agung Kampung Negeri Baru, Kecamatan Umpu Semenguk. Wisata ini diresmikan, Rabu (22/7/2020) silam.
Meski tergolong baru keberadaan wisata tersebut ternyata sudah cukup dikenal oleh sejumlah penikmat wisata, Terutama wisatawan lokal yang mulai meramaikan tempat wisata Curup Jepun.
3 CURUP PUTRI MALU
Air Terjun Putri Malu terletak di Kampung Juku Batu, Kecamatan Banjit, Kabupaten Way Kanan, Propinsi Lampung. Air Terjun Putri malu memilki ketinggian ± 80 m. Air terjun ini jatuh ke bawah melengkung ke bawah lembayung nomor punggung manusia yang sedang mandi, hal inilah yang mendasari curup ini dinamakan “Putri Malu”
Air terjun putri malu berjarak ± 46 km dari Ibukota Kabupaten Way Kanan, Blambangan Umpu. Mudah diakses dari jalan lintas sumatera dengan jalan masuk menuju obyek wisata ini adalah melalui jalur kearah SMU N 1 Baradatu. Jika kalian dari bandar lampung kalian bisa
Tempat wisata Air Terjun Putri Malu sangat mudah diakses dari jalan lintas Sumatera, jadi para penelusur tidak perlu khawatir kesulitan menemukan lokasinya. Yang pertama para penelusur tuju adalah SMU N 1 Baratadu, karena jalan masuk ke tempat wisata tersebut yaitu jalur ke arah SMU N 1 Baratadu. Air Terjun Putri Malu sendiri mempunyai jarak kurang lebih sekitar 46 km dari Ibukota Kabupaten Way Kanan, Blambangan Umpu. Sekarang kondisi menuju tempat wisata Air Terjun Putri Malu memang masih berupa jalan setapak. Tetapi kini prospek wisata Way Kanan ini sudah mulai dikelola oleh dinas Pariwisata Way Kanan, Lampung.
4 CURUP KERETA
wisata Curup Kereta yang berlokasi di Blambangan Umpu, Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung
Panorama alam dan keasrian lingkungan Curup Kereta tentunya menjadi hal yang memanjakan pengunjung, ditambah lagi dengan pemandangan air terjun dan suara gemercik air yang membuat batin terasa tentram.
Ditambah lagi nilai “gengsi”yang cukup tinggi pun sudah terlabel pada curup kereta, karena curup ini sudah pernah jadi lokasi syuting acara favorit se antero Nusantara My Trip My Advanture Trans 7 lho.
Lokasi Curup Kereta juga mudah dicari. Hanya sekitar tujuh kilo meter dari Jalan Lintas Sumatera.
Untuk menuju lokasi, sobat bisa belokkan menggerakkan kendaraan dari Simpang Empat Kampung Negeri Baru, Blambangan Umpu, Way Kanan menuju arah Kecamatan Kasui.
Tanyakan saja pada warga, nama Pak Untung di curup Kereta. Kalaunasli blambangan Umpu umumnya akan menunjukkan arah menuju lokasi.
5 CURUP PINANG INDAH
Air terjun ini berasal dari aliran sungai yang cukup besar dan deras, sehingga guyuran airnya sangat bergemuruh. Hawa sejuk dan suasana menenangkan akan didapat oleh pengunjung ketika berada di air terjun ini. Apalgi air terjun ini sangat jauh dari perkotaan dan pemukman.
Air terjun ini terletak di Desa Gunungsari, Kecamatan Rebang Tangkas, Kabupaten Way Kanan Lampung. Jika dari Bandar Lampung, ditinjau dari google maps jarak air terjun ini sekitar 196 km dengan waktu tempuh normal lima jam lebih.
Untuk mencapainya pengunjung bisa menlintasi Jalan Lintas Tengah Sumatera (Arah ke Sumatera Selatan). Setelah sampai Pasar Baradatu pengunjung bisa mengabil arah ke Kecamatan Rebang Tangkas.
Arahnya sama dengan ke arah Air Terjun Curug Gangsa. Namun Air Terjun ini lebih jauh dibandingkan Curug Gangsa. Rutenya sebagai berikut Bandar Lampung – Bandar Jaya – Kotabumi – Bukit Kemuning – Baradatu – Kecamatan Rebang Tangkas – Air Terjun Pinang Indah.
(roy/WII)