Pemkab Lampung Utara Kick-off Vaksinasi Booster Antisipasi Varian Omicron

  • Bagikan

Sekkab Lampung Utara Lekok meninjau kick-off vaksinasi booster antisipasi varian omicron, 18 Januari 2022. Foto: Diskominfo Lampura

LAMPUNG UTARA, WAKTUINDONESIA – Kabupaten Lampung Utara terus mengantisipasi varian baru virus Covid-19, Omicron dengan menggelar vaksinasi booster alias vaksin ketiga.

Vaksinasi perdana tahap ketiga di awal tahun 2022 berlangsung di aula Pemkab setempat, Selasa, 18 Januari 2022.

Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Lampura, Lekok, saat meninjau lokasi vaksin di gedung Setdakab Lampura mengatakan Pemkab Lampura sampai saat ini masih belum mencabut surat edaran (SE) yang dikeluarkan oleh Forkopimda tentang pembatasan-pembatasan sesuai dengan zona. Kabupaten Lampura hingga kini masih duduk di posisi PPKM level II sehingga harus tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dan terus gencar melaksanakan vaksinasi di seluruh wilayah otonominya.

“Dikarenakan kita masih di level II, maka kita gencarkan vaksinasi di Lampura. Walaupun belum ada masyarakat Lampura yang terpapar virus omicron, kita tetap akan mengantisipasinya, seperti menggalakkan vaksinasi dan tetap menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dimanapun berada. Mudah-mudahan virus itu tidak masuk ke wilayah kita,” kata Sekkab Lekok.

Sementara itu, Plt Kadis Kesehatan Kabupaten Lampura, Maya Natalia Manan, saat mendampingi Sekkab Lekok meninjau langsung kelokasi vaksinasi di lingkup Pemkab setempat, mengatakan Pemkab Lampura melalui Dinas Kesehatan kembali membuka pelayanan vaksinasi untuk masyarakat Lampura khususnya bagi mereka yang sudah divaksin dosis tahap II pada enam bulan yang lalu. Kegiatan ini dilaksanakan untuk melanjutkan program vaksinasi nasional guna mempercepat penanggulangan Covid-19 di Bumi Ragem Tunas Lampung.

“Vaksinasi booster lanjutan ini sudah mulai kita buka sejak 12 Januari kemarin, vaksin ini khusus bagi mereka yang sudah divaksin sampai pemberian dosis kedua sejak enam bulan yang lalu. Khusus hari ini kita fasilitasi pegawai yang ada dilingkup Pemkab untuk vaksin tahap ketiga, selain pegawai, vaksinasi ini juga berlaku bagi warga yang sudah masuk dalam persyaratan,” tuturnya.

BACA JUGA:  PUPR Kabupaten Karo Akan Perbaiki dan Evaluasi Permasalahan Jalan Rusak

Selain vaksinasi booster, lanjut Maya, pihaknya juga tengah mempercepat pemberian vaksinasi bagi anak-anak usia 6-11 tahun diseluruh sekolah dasar yang tersebar di wilayah Kabupaten Lampura.

“Saat ini kita sedang fokus dengan program pemerintah tentang pemberian vaksin, baik vaksin booster (tahap ketiga) maupun vaksin bagi anak-anak SD di Lampura. Kita percepat pemberian vaksin pada anak-anak untuk memberikan kekebalan tubuh mereka terhadap virus Covid-19 dikarenakan saat ini mereka sudah mulai Pembelajaran tatap muka (PTM) disekolah,” pungkasnya.(WII)

  • Bagikan