Songsong Pemilu 2024, Golkar Lampung Barat Panaskan Mesin Partai Jelang Idul Fitri, Bagikan 1.700 Paket Sembako

  • Bagikan

LAMPUNG BARAT, WAKTUINDONESIA – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golongan Karya (Golkar) bersiap mengahadapi tahun politik jelang Pemilu 2024 mendatang.

Target delapan kursi di DPRD Kabupaten Lampung Barat seperti perintah DPP partai berlambang pohon beringin itu di Pemilu 2024 menjadi motivasi kader untuk totalitas bekerja.

Bahkan, DPD partai yang khas dengan almamater berwarna kuning itu mulai memanaskan mesin partai dengan menggelar konsolidasi internal.

Konsolidasi internal pengurus DPD II Partai Golkar Kabupaten Lampung Barat itu dilangsungkan  di Aula Kantor DPD II setempat, di Pekon Gunung Sugih Kecamatan Balikbukit, Sabtu, 24 April 2022.

Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Lampung Barat Ismun Zani, menyebut konsolidasi internal itu sekaligus silaturahmi akbar menjelang Hari Raya Idhul Fitri 1443 H.

”Saya berharap pertemuan kita pada kali ini pertemuan yang penuh rasa kekeluargaan, kebersamaan sebagai satu kesatuan dalam satu tujuan yakni menghantarkan Partai Golkar sebagai partai pemenang dalam momen Pemilu serentak tahun 2024 mendatang,” kata Ismun yang kini merupakan anggota DPRD Kabupaten Lampung Barat itu kepada Waktuindonesia.id malam ini.

Politisi yang juga mantan jurnalis ini mengatakan ajang pertemuan itu selain untuk saling bersilaturahmi sekaligus konsolidasi sembari memanaskan mesin.

Hal itu merupakan bagian upaya untuk menggapai impian semua kader partai yang ia besut di kabupaten dengan jumlah 35 kursi di legislatif itu.

Ia optomis, partainya bakal menjadi salah satu pemenang pemilu 2024 di kabupaten bermotto Beguai Jejama itu.

”Saya berkeyakinan bila kita semua memiliki kesamaan niat, langkah dan tujuan, tidak mustahil pada Pemilu serentak tahun 2024 nanti partai kita keluar sebagai partai pemenang dan partai penguasa baik di tingkat kabupaten/kota, provinsi maupun nasional. Itu artinya dari bupati, gubernur dan presiden itu dijabat oleh kader Golkar,” ujar Ismun.

BACA JUGA:  Aksi Sosial Bersih Jalan Gerindra Pesawaran Diapresiasi Warga Teluk Pandan

Bagikan 1.700 Paket Sembako untuk Kader

Dikatahui, dalam rapat konsolidasi dan silaturahmi dihadiri seluruh pengurus DPD II, dewan penasehat partai, anggota fraksi Partai Golkar DPRD Lampung Barat, ketua dan sekretaris pimpinan kecamatan se- Kabupaten Lampung Barat, KPPG, IIPG itu juga dilakukan penyerahan tali asih partai kepada seluruh kader dari tingkat desa sampai tingkat kabupaten yakni 1.700 paket sembako.

Ismun Zani sebagai Ketua DPD saat menyerahkan bantuan paket sembako menjelaskan pemberian paket itu sebagai salah satu wujud perhatian dari partai kepada segenap kader, meski mungkin paket yang diberikan itu tidak sesuai dengan yang diharapkan kader.

”Pemberian bantuan paket sembako ini merupakan salah satu wujud perhatian partai terhadap kader-kadernya, meskipun mungkin paket yang diserahkan ini tidak sesuai dengan harapan dari kader partai,” pungkasnya. (WII)

  • Bagikan