Hoaks, KPK Lakukan OTT Pejabat di Lampung

  • Bagikan
Juru Bicara Bidang Penindakan KPK RI Ali Fikri/Foto: Ist

WAKTUINDONESIA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI memastikan sejauh ini tak ada kegiatan operasi tangkap tangan (OTT) di Provinsi Lampung.

“Sejauh ini (OTT KPK di Lampung-red) tidak ada,” kata Juru Bicara Bidang Penindakan KPK Ali Fikri, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Kamis, 16 Mei 2024.

Diketahui, isu lembaga anti rasuah itu menggelar operasi senyap di Provinsi Lampung berhembus sejak Selasa 14 Mei 2024 malam yang lalu.

Kabar burung itu menyebutkan OTT KPK menargetkan pejabat setingkat kabupaten di salah satu hotel bintang lima di wilayah Kota Bandar Lampung.

Namun ternyata kabar OTT KPK di Provinsi Lampung itu hoaks alias bohong.

KPK sendiri menggelar OTT di Provinsi Lampung terakhir pada Agustus 2022 yang lalu. Saat itu KPK menangkap Rektor Universitas Lampung (Unila) Karomani.

(WII)

BACA JUGA:  Ke Lampung, Ini 2 Agenda Wapres Ma'ruf Amin
  • Bagikan