GEDONGTATAAN, WAKTUINDONESIA – Pada Hari Ulang Tahun (HUT) Bumi Andan Jejama yang ke-14, Sabtu (16/7/21), Bupati Pesawaran, Lampung, Dendi Ramadhona berharap wilayah yang Ia pimpin saat ini bisa menjadi Kabupaten yang makmur, sejahtera dan terbebas dari pandemi Covid-19.
Upacara hari jadi ke-14 Kabupaten Pesawaran yang dilakukan secara virtual tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona di Aula Pemkab Pesawaran Lampung, Sabtu (17/7/21).
Dalam sambutannya Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona mengatakan upacara peringatan hari jadi Kabupaten Pesawaran ke-14 dengan tema Patuhi Protokol Kesehatan untuk Pesawaran Bangkit Bebas Covid-19.
“Semoga kedepannya Bumi Andan Jejama yang kita cintai ini bisa mejadi wilayah yang makmur, sejahtera dan terbebas dari Covid-19 maka dari itu kita semua harus bekerjasama dalam penanaganan Covid-19,” katanya.
“Saat ini Pemkab juga terus berusaha untuk menanggulangi Covid-19, dan jika kasusnya terus meningkat pelaksanaan PPKM darurat kemungkinan akan dilaksanakan, tapi kita berdoa jangan sampai hal itu terjadi, tidak ada aturan dan kebijakan pemerintah yang ingin menyengsarakan masyarakat maka dari itu tolong percaya aturan yang telah dikeluarkan pemerintah dan jangan berfikir negatif,” timpalnya.
Dendi mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk sama-sama meluruskan niat baik dan tujuan untuk membantu penanganan permasalahan Covid-19 di Kabupaten Pesawaran.
“Karena percuma Satgas Covid-19 dibentuk tapi masyarakat tidak peduli dengan Covid-19 dan mengabaikan protokol kesehatan jadi saya minta kita semua di sini menjadi influencer atau narasumber yang baik untuk menyampaikan pesan positif ditengah masyarakat jangan sampai hal yang negatif yang diberikan kepada masyarakat,” ujarnya.
“Jadilah masyarakat yang peduli dengan Covid-19 dan selalu mengedepan protokol kesehatan dan insyaallah masyarakat Pesawaran tidak ada lagi yang terjangkit wabah ini,” tambahnya.
Dendi mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung pembatasan kegiatan masyarakat hal itu dilakukan guna menurunkan kasus Covid-19.
“Untuk itu saya minta dukungan dari seluruh elemen masyarakat baik perhatian dan dukungannya dalam penangalungan pandemi Covid-19 dan untuk pembangunan Bumi Andan Jejama yang sangat kita cintai ini,” tuturnya.
Pada kesempatan tersebut, Dendi juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendirikan dan berkontribusi kepada kabupaten Pesawaran.
“Kami ucapkan terimakasih atas segala dedikasi dan pemikirannya untuk pembangunan Bumi Andan Jejama hingga hari ini dan saya juga ingin megucapkan terima kasih kepada aparatur Pemerintah kabupaten Pesawaran, Tenaga Kesehatan, TNI, Polri serta Satgas Covid-19 yang telah membantu membangun Kabupaten Pesawaran,” ujarnya.
“Dan saya juga ingin mengajak semuanya untuk merekontruksi dan meriview kembali apa yang sudah kita lakukan untuk kemajuan Kabupaten Pesawaran, disamping itu saya juga mengimbau seluruh masyarakat agar tetap mematuhi protol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah,”tutupnya.
Pada kegiatan tersebut, Bupati Pesawaran juga turut memberikan penghargaan kepada empat pahlawan penanggulan Covid-19 di Bumi Andan Jejama yang terdiri dari TNI, Polri dan dua tenaga kesehatan.
(apr/WII)